Foto: BAZNAS

PERTEMUAN DAN SILATURAHMI DENGAN BANK BRI: MENINGKATKAN SINERGI DAN KOLABORASI PROGRAM BAZNAS

05/03/2024 | Humas BAZNAS Kaltim BAZNAS

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) mendapat kunjungan dan silaturahmi dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) Samarinda pada Rabu, (05/03/2024).

Pertemuan ini bertujuan untuk membahas cara-cara yang dapat ditempuh guna meningkatkan efektivitas pengelolaan dana zakat, infaq, dan sedekah yang dikelola oleh BAZNAS, serta memperluas pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Selain itu, pertemuan ini juga menjadi wadah untuk memperkuat hubungan kerjasama antara BAZNAS dan BRI dalam berbagai aspek, mulai dari pengelolaan dana hingga pendistribusian bantuan kepada yang membutuhkan.

Turut hadir wakil ketua III Bidang perencanaan, keuangan, dan pelaporan BAZNAS Kaltim, H. Badrus Syamsi, Direktur pelaksana BAZNAS Kaltim Munawarah, Keuangan BAZNAS Kaltim Rizky Amaliyah, Manager operasional bank BRI Yosep Isnanto, Eny Rosayanti Manager Dana, dan RM Funding & Transaksi (RMFT) Rabiatul Adawiyah.

Dalam pertemuan tersebut wakil ketua III BAZNAS Kaltim, H. Badrus Syamsi menyambut baik kehadiran tim Bank BRI. H. Badrus Syamsi juga menjelaskan tentang tata kelola ZIS di BAZNAS Kaltim. Dan tentunya hal ini menjadi salah satu prospek mitra untuk kedepannya.   

Di sisi lain, perwakilan dari BRI juga menyambut baik kerjasama dengan BAZNAS dalam upaya membangun kesejahteraan bersama. Mereka menyatakan komitmen untuk terus mendukung program-program sosial yang dilaksanakan oleh BAZNAS dan berupaya memberikan kontribusi yang nyata bagi kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Manager operasional Bank BRI, Yosep Isnanto bersama dengan tim ia mengucapkan terimakasih kepada BAZNAS Kaltim, telah bersedia mengajak untuk kerjasama, tentunya dalam pembukaan rekening BRI. Hal ini menjadi salah satu kerjasama awal antara BAZNAS dan Bank BRI.

Pertemuan dan silaturahmi antara BAZNAS dan BRI ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang membuahkan hasil positif dalam mendukung program-program kemanusiaan dan sosial, serta memperkuat ikatan kerjasama antara lembaga-lembaga tersebut demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat.

Copyright © 2022 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ