BAZNAS KALTIM TERIMA DANA ZAKAT DARI DIREKSI DAN PEGAWAI PT. BPD KALTIM KALTARA, 1.797 MUSTAHIK TERBANTU
19/03/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kaltim
Penyerahan zakat PT. BPD Kaltim Kaltara
Samarinda - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kalimantan Timur menerima dana zakat dari direksi dan pegawai PT. BPD Kaltim Kaltara dalam sebuah prosesi seremonial yang digelar pada Rabu, (19/03) di Kantor Pusat Bankaltimtara, Jl. Jenderal Sudirman, lantai 6.
Dana zakat tersebut secara simbolis diserahkan langsung oleh Direktur Utama Bankaltimtara, Muhammad Yamin, kepada Wakil Ketua II BAZNAS Kaltim, Dr. H. Abdurrahman AR, M.AP. Kegiatan ini menjadi wujud nyata dari komitmen PT. BPD Kaltim Kaltara dalam menunaikan kewajiban zakat dan mendukung program pemberdayaan mustahik yang dijalankan oleh BAZNAS Kaltim.
Selain menerima zakat dari direksi dan pegawai PT. BPD Kaltim Kaltara, BAZNAS Kaltim juga menyalurkan bantuan kepada 1.797 mustahik yang berada di lingkungan perusahaan tersebut. Bantuan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para penerima, sekaligus mendorong semangat solidaritas dan kepedulian sosial di kalangan pegawai dan masyarakat luas.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua II BAZNAS Kaltim, Dr. H. Abdurrahman AR, M.AP., mengapresiasi kepercayaan yang diberikan oleh PT. BPD Kaltim Kaltara kepada BAZNAS Kaltim dalam menyalurkan zakat pegawai. Ia menegaskan bahwa dana zakat yang diterima akan dikelola dengan profesional dan transparan untuk mendukung berbagai program kemaslahatan umat.
"Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan PT. BPD Kaltim Kaltara kepada BAZNAS Kaltim dalam pengelolaan zakat. Dana ini akan kami salurkan kepada yang berhak sesuai dengan ketentuan syariat Islam, sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh para mustahik yang membutuhkan," ujarnya.
Sementara itu, Direktur Utama Bankaltimtara, Muhammad Yamin, menyampaikan bahwa penyerahan zakat ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan serta upaya dalam menumbuhkan kesadaran berzakat di kalangan pegawai.
"Zakat bukan hanya kewajiban, tetapi juga sarana untuk membersihkan harta dan meningkatkan keberkahan. Kami berharap langkah ini dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk menunaikan zakat melalui BAZNAS Kaltim," ungkapnya.
Berita Lainnya
BAZNAS Kaltim dan Harum Center Kirim 1.000 Paket Logistik untuk Korban Banjir Kutai Timur
BAZNAS Kaltim Dampingi Seleksi Calon Pimpinan BAZNAS Berau 2025-2030: Proses Verifikasi Faktual Digelar Ketat
Wujudkan Senyum Baru, BAZNAS Kaltim Kembali Gelar Operasi Celah Bibir dan Langit-langit Tahap Ke-4
BAZNAS Kaltim Hadiri Silaturahmi Menteri ATR/BPN, Dukung Penuh Percepatan Sertifikasi Tanah Wakaf di Kaltim
BAZNAS Kaltim dan BAZNAS Samarinda Sinergikan Zakat Produktif: 20 Unit Sepeda Motor dan Gerobak Disalurkan untuk Akselerasi Mustahik Menjadi Muzaki
PT. Pertambangan Bara Kaltim Sejahtera Salurkan Dana CSR Melalui BAZNAS Kaltim

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
